Kembali
Tips & Berita Usaha Terkini

Pentingnya PIN Aplikasi Kasir untuk Keamanan Bisnis!

Oleh Della - Marcomm
Share
Copy
asdasd
Pentingnya PIN Aplikasi Kasir untuk Keamanan Bisnis!

Untuk bisa memberikan pelayanan dan kemudahan dalam berbisnis, aplikasi kasir Olsera selalu mengembangkan fitur-fitur canggihnya. Kamu bisa menemukan berbagai jenis fitur canggih yang bisa dimanfaatkan untuk mengembangkan dan memajukan bisnis. Salah satu fitur terbaru yang menarik untuk digunakan dalam berbisnis yaitu fitur passkey Olsera.

Fitur yang satu ini bermanfaat untuk membatalkan item dari transaksi atau membatalkan transaksi yang dilakukan oleh staf kasir. Untuk bisa melakukan hal tersebut tentunya membutuhkan passkey atau password. Passkey ini dapat dibuat oleh admin panel seperti owner atau supervisor. Berikut adalah cara mengatur penggunaan fitur passkey yang benar!


Mengenal Fitur Passkey dari Olsera


Perlu dipahami kembali, fitur passkey ini merupakan suatu fitur yang tersedia pada perangkat aplikasi kasir dengan fungsi agar staff kasir tidak secara sembarangan melakukan pembatalan transaksi. Untuk bisa melakukan pembatalan transaksi lunas maupun belum lunas yang terpasang fitur passkey ini maka perlu memasukkan kode atau password khusus.

Fitur passkey Olsera ini bisa digunakan dalam operasional harian toko. Dengan begitu maka proses pembatalan transaksi, pemberian diskon dan juga pengeditan data pelanggan tidak bisa dilakukan oleh orang sembarangan. Orang yang mengetahui dan memiliki wewenang atas password tersebut adalah supervisor atau owner dari suatu bisnis atau usaha.

Cara Mengatur Fitur Passkey


1. Masuk Pada Menu Pengaturan POS


Untuk bisa menggunakan dan mengisi passkey pada perangkat aplikasi kasir Olsera, pengguna perlu masuk pada menu Point of Sale dan kemudian klik Pengaturan POS. Pada sisi atas layar, Kamu bisa menemukan tulisan POS Passkey dan kemudian aktifkan. Setelah itu, Kamu akan diminta untuk membuat password sesuai dengan keinginan.


2. Pilih Passkey yang Diinginkan


Dalam tampilan menu POS Passkey, Kamu dapat menemukan 4 pilihan yaitu Passkey kelola pesanan yang belum dibayar, passkey kelola pesanan yang sudah dibayar, passkey kelola pelanggan dan passkey pemberian diskon. Masing-masing memiliki fungsi dan ketentuan masing-masing sesuai namanya. Kamu bisa mengaktifkan fitur keypass Olsera yang mana saja.

Untuk passkey kelola pesanan yang belum dibayar, ini ditujukan untuk pembatalan pemesanan atau transaksi yang masih dalam proses input dan belum dilakukan pembayaran. Jika fitur ini diaktifkan maka Kamu harus memasukkan password pada setiap item yang dibatalkan. Pembatalan tanpa password bisa dilakukan jika transaksi belum mencapai 30 detik.

Selanjutnya untuk passkey kelola pesanan yang sudah dibayar ini berlaku untuk pembatalan barang refund atau transaksi lunas. Ciri dari pesanan yang sudah lunas ini yaitu memiliki nomor transaksi. Kemudian ada juga passkey pemberian diskon dimana staff kasir perlu memasukkan password diskon per-item atau per-transaksi. Terakhir passkey kelola pelanggan digunakan untuk menambah, mengedit dan menghapus data pelanggan.


3. Aktifkan Fitur dan Masukkan Passkey


Jika Kamu ingin menggunakan seluruh fitur, maka aktifkan setiap pilihan POS Keypass dan kemudian tambahkan 6 angka yang dijadikan password pada kolom. Jika sudah mengatur seluruh fitur keypass Olsera ini, Kamu bisa klik tombol selesai yang ada pada bagian kanan bawah. Dengan begitu maka fitur sudah aktif dan bisa digunakan dalam operasional harian.

Pemanfaatan fitur ini terbilang sangat penting untuk bisnis agar staf POS tidak sembarangan dalam melakukan pembatalan transaksi sampai dengan penghapusan data pelanggan. Jika hal tersebut masih terjadi dalam bisnis, maka akan menimbulkan ketidaksesuaian transaksi yang dilakukan. Oleh karena itu, Kamu perlu memanfaatkan penggunaan aplikasi kasir Olsera ini dalam berbisnis!

Baca artikel lainnya di sini: