Kembali
Tips & Berita Usaha Terkini

Ragam Fitur Kemudahan Yang Akan Didapat Setelah Menggunakan Program Kasir

Oleh Aldo
Share
Copy
asdasd
Ragam Fitur Kemudahan Yang Akan Didapat Setelah Menggunakan Program Kasir

Semakin mudahnya segala sesuatu didapat, semakin mudah pula aktivitas dilakukan. Sama halnya bila semakin banyak fitur yang dimiliki program kasir. Semakin banyak pula pekerjaan yang mudah dilakukan. Hal ini tentunya menarik, mengingat tidak akan banyak pekerjaan manual yang perlu dilakukan oleh Anda untuk mendapatkan hal-hal yang dibutuhkan. Coba bayangkan, jika akhirnya semua pekerjaan harus dilakukan dengan manual?

Tentunya semua pekerjaan akan sulit dan membutuhkan waktu lama dalam pekerjaanya. Hal ini pula yang membuat banyak pengusaha memilih menggunakan program untuk kasir di toko mereka. Dengan banyaknya fitur yang disediakan oleh developer program, penting untuk mengetahui program apa saja yang dibutuhkan. Sehingga tidak membebani kapasitas aplikasi selagi dijalankan. Lantas, fitur apa sajakah yang dapat memudahkan untuk lancarkan bisnis?

Fitur-Fitur Kemudahan Program Kasir Untuk Usaha

Berikut ini telah disediakan beberapa fitur program yang cocok untuk digunakan dan membantu di toko. Berikut informasi lengkapnya,

1. Fitur Master Data

Dari semua fitur, fitur inilah yang paling menarik untuk dimilikki. Jika dibandingkan cara manual, Anda harus melakukan perhitungan dari awal. Bahkan jika ingin mencari data setahun yang lalu, perlu dilakukan pencarian data pada berkas-berkas data yang tersedia. Sedangkan dengan menggunakan program, semua data dapat lebih mudah dicari.

Beragam master data dapat dilakukan oleh program ini. Diantaranya, master data bank, data karyawan, supplier, pasokan barang, data pelanggan, data barang, data jasa dan jenis data lainnya. Namun, penting untuk memperhatikan berapa banyak data yang dimasukkan. Karena setiap program memiliki kapasitas memori yang berbeda-beda.

2. Fitur Penjualan

Berikutnya adalah fitur yang akan banyak membantu dalam perhitungan. Fitur ini merupakan fungsi dasar dari program kasir, yaitu untuk membantu mencatat seluruh transaksi penjualan. Jadi, lupakanlah cara menghitung secara manual dengan kalkulator dan mencatat terlebih dahulu setiap produk yang dibeli oleh konsumen.

Tidak hanya melakukan perhitungan, fitur ini dapat dikoneksikan dengan peralatan lain, seperti barcode. Jadi, setiap proses transaksi dapat dilakukan dengan lebih cepat. Selain barcode, program yang dirancang dapat disambungkan dengan peralatan lainnya. Contohnya, RFID, printing nota dan berbagai peralatan lainnya.

3. Fitur Setting

Tidak hanya menciptakan hal-hal baru seperti penjumlahan. Program ini rupanya memiliki fungsi lain. Asalkan menggunakan fitur yang benar, dalam hal ini akan dijelaskan tentang fitur setting. Fitur ini memiliki manfaat yang beragam, namun dikhususkan dalam fitur pengubahan data ataupun koreksi beberapa hal yang dianggap salah.

Adapun bagian dari fitur ini adalah backup database, repair database, pengaturan nama dan format folder, mengatur koneksi database dan yang lainnya. Sehingga jika terjadi kesalahan saat menjalankan program, semuanya dapat diperbaiki dengan lebih cepat. Jadi, tidak perlu khawatir saat melakukan kesalahan karena semuanya dapat diperbaiki.

4. Fitur Arsitektur Client- Server

Selain tiga fitur tersebut, Anda perlu memperhatikan ketersediaan fitur yang satu ini. Fitur ini diperlukan demi kelanjutan usaha. Karena dengan adanya fitur ini, antara data dan aplikasi akan dibedakan. Dan tidak akan tercampur, selain itu fitur ini dapat memungkinkan untuk menambahkan titik pelayanan ataupun kasir.

Walaupun terdiri dari banyak kasir, tidak perlu khawatir bahwa setiap data akan terpisah. Karena dengan fitur ini, semua kebutuhan dan data dari setiap kasir akan terintegrasi. Jadi, semua data yang dibutuhkan akan ada dalam satu folder dan dalam proses pencarian akan didapatkan dengan lebih mudah.

5. Fitur Laporan

Bagi Anda yang tidak mau repot untuk membuat laporan secara manual, fitur ini harus dimasukkan dalam program yang dimilikki. Sehingga proses pembuatan laporan dapat dilakukan dengan mudah. Adapun beberapa jenis laporan yang dapat dibuat berupa laporan barang tersedia, laporan laba ataupun rugi, laporan koreksi dan berbagai laporan yang lainnya.

Jika memiliki beberapa cabang usaha, tidak perlu khawatir. Karena setiap laporan dapat didownload berdasarkan toko yang dibutuhkan laporannya. Jadi, tidak perlu khawatir, jika nantinya laporan tercampur dan membuat Anda kebingungan. Untuk itu, penting bagi pengusaha untuk memiliki fitur ini. Karena fitur dapat digunakan untuk mengendalikan jalannya bisnis retail.

6. Fitur Persediaan

Berikutnya adalah fitur yang tidak kalah penting dibandingkan fitur-fitur yang lainnya. Karena fitur ini dapat membantu pemilik untuk memonitor persediaan barang. Cara kerjanya adalah, setiap barang yang masuk ke toko, diinput dalam program tersebut. Begitu pula dengan setiap pembelian akan masuk pada program. Artinya, akan lebih mudah ditemukan bahwa seberapa besar persediaan barang yang tersedia di toko.

Hal inilah yang akan membantu pemilik untuk mengetahui ketersediaan barang di toko. Jadi, dapat dilakukan pemesan produk secara langsung. Melalui fitur ini, Anda juga mengetahui produk mana yang banyak diincar oleh konsumen. Serta produk mana yang tidak banyak dicari oleh konsumen.

7. Fitur Pelanggan

Tidak berhenti disitu, tersedia fitur yang lainnya untuk memajukan usaha. Fitur ini berupa fitur pelanggan, sehingga pelanggan lebih tertarik menggunakan produk yang dijual di toko Anda. Adanya fitur ini dapat membantu untuk mengetahui seluruh pelanggan yang dimilikki. Termasuk pelanggan kategori umur berapa, jenis kelamin serta apa saja barang yang paling dibutuhkan oleh mereka.

Untuk dapat menarik pelanggan, buatlah sebuah kartu yang terintegrasi dengan program. Berikan poin untuk setiap pembelian produk, poin ini nantinya dapat ditukarkan dengan barang yang dibutuhkan. Ataupun memberikan diskon untuk pembelian berikutnya. Tentunya, fitur ini akan membuat konsumen lebih tertarik dengan toko Anda dan dapat meningkatkan kemungkinan keuntungan.

8. Fitur Karyawan

Memiliki karyawan yang baik adalah suatu keuntungan untuk perusahaan. Namun menjaga perasaan dan kinerja dari karyawan tersebut tentunya lebih baik. Karenanya, penting bagi Anda memiliki fitur yang satu ini. Karena tidak hanya membantu mengetahui profil dari karyawan, fitur akan membantu pula untuk mengetahui bagaimana kinerja dari karyawan.

Caranya mudah, karena Anda dapat memasukkan fitur tambahan pada program. Fitur karyawan dapat diintegrasikan dengan peralatan absen. Sehingga setiap karyawan yang absen atau tidak hadir akan mudah diketahui. Jadi, jika terjadi masalah pada karyawan tersebut akan lebih mudah diketahui informasinya dengan lebih jelas.

9. Fitur Transaksi

Inilah fitur yang menarik untuk konsumen dan kelangsungan usaha, yaitu fitur transaksi. Pada fitur ini, Anda akan dipuaskan dengan kemudahan yang beragam. Diantaranya, pembelian barang ke supplier, pembayaran hutang piutang, penghitungan kalkulator dollar dengan rupiah dan berbagai hal lainnya. Intinya, setiap kegiatan pembelian dan penjualan dapat dilakukan dengan mudah.

Untuk hal terbaru dalam fitur transaksi ini adalah adanya pembayaran melalui card. Jadi, konsumen tidak lagi khawatir jika sedang tidak memegang uang cash untuk berbelanja. Fitur ini pula yang dapat meningkatkan keinginan berbelanja di toko Anda, karena memudahkan mereka.

Jadi, fitur manakah yang menjadi pilihan Anda? Jika memiliki kapasitas yang besar, gunakalah semua fitur ini untuk program kasir. Karena semua fitur memiliki keunggulan tersendiri untuk membantu jalannya usaha.