Kembali
Tips & Berita Usaha Terkini

Kebutuhan Menerapkan Sistem Pos untuk Bisnis Ritel

Oleh Yoga
Share
Copy
asdasd
Kebutuhan Menerapkan Sistem Pos untuk Bisnis Ritel


Perkembangan teknologi yang terus berkembang tiap tahun, tentunya harus dimanfaatkan oleh pengusaha agar bisnis yang sedang di geluti juga kian besar. Misalnya dengan pemanfaatan Aplikasi kasir POS ( Point Of Sales ), yang merupakan transaksi tanpa menggunakan uang tunai. Dengan hadirnya berbagai dompet digital dan platform belanja daring yang beragam, memanfaatkan POS merupakan langkah bijak untuk menarik konsumen.

Alasan Menggunakan Sistem POS untuk Bisnis Ritel

Bisnis ritel tentu akan lebih efisien dan mudah diatur jika menggunakan sistem POS untuk tiap transaksi. Pelanggan tentu akan tertarik melakukan pembelian di tempat yang menyediakan berbagai metode pembayaran non-cash, apalagi dengan menerapkan poin loyalitas, cashback, maupun diskon.

Agar lebih yakin menggunakan sistem POS, berikut merupakan alasan kenapa POS begitu dibutuhkan oleh bisnis model retail. Dengan mengetahui berbagai poin tersebut, semoga kamu tidak perlu ragu lagi untuk menggunakannya dalam bisnis yang sedang kamu kelola.

1. Lebih Mudah Digunakan
Transaksi pembayaran tentu akan lebih mudah jika kamu menggunakan sistem POS sebagai salah satu medianya. Bisnis retail memiliki transaksi yang tidak sedikit, sehingga perlu pencatatan secara detail. Pembeli dan pelanggan yang hendak membayar juga tidak perlu mengantri panjang, sebab semua transaksi bisa dilakukan langsung dalam hitungan detik.

Pelayanan pembeli biasanya menjadi aspek yang harus diperhatikan, karena jika terlalu lama antrinya akan membuat pelanggan sebal dan enggan kembali ke toko. Bisnis retail yang menggunakan pelayanan manual rentan mengalami masalah seperti ini.

Cara terbaik untuk menyelesaikan masalah tersebut adalah menggunakan sistem POS, yang bisa kamu gunakan dalam waktu singkat untuk memproses transaksi milik pelanggan. Aplikasi kasir juga memudahkanmu mencatat berbagai pengeluaran dan stok barang, sehingga lebih mudah ketika melakukan pelaporan.

2. Lebih Mudah Diatur
Aplikasi kasir merupakan perangkat lunak, maka prosesnya tidak membutuhkan waktu yang panjang dan membuat pengaturannya bisa dilakukan lebih mudah. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi tersebut untuk pengelolaan manajemen keuangan, database pembayaran dan transaksi yang dilakukan pelanggan, hingga inventory dari berbagai produk yang dijual.

Aplikasi kasir sekarang juga makin lengkap dengan hadirnya  berbagai fitur tambahan, misalnya membuat analisis laporan dan pembukuan secara otomatis, serta pengaturan manajemen SDM. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi tersebut untuk mengatur jadwal shift yang dimiliki oleh karyawan, kemudian mengatur absensi dan mengeceknya secara daring.

Misalnya terdapat karyawan yang tidak bisa hadir, kamu tidak perlu khawatir mengenai data atau bagian yang dia pegang. Semua data toko akan tersedia di aplikasi tersebut, walaupun tidak menggunakan SDM yang sama. Pemantauan pelayanan tentu akan lebih mudah dan nyaman dengan cara  digital seperti ini.

3. Pemilik Toko Dapat Mengontrol Aktivitas di Dalam Toko
Pemakaian aplikasi ini juga membuat kamu bisa mengelola toko lebih mudah dibandingkan dengan cara manual. Seperti yang diketahui, karena ia merupakan perangkat lunak maka kamu bisa mengakses datanya secara daring.

Dengan begitu, ketika tidak sedang berada di dalam toko, kamu tetap bisa memantau kegiatan dan aktivitas transaksi di toko secara real time. Pemantauan tersebut juga bisa kamu lakukan kapan saja, tanpa batasan waktu, asalkan perangkat yang kamu gunakan menggunakan jaringan dan akses internet.

Pemantauan tersebut bisa dilakukan karena kamu mengakses database yang dimiliki oleh aplikasi tersebut. Ini tentu membuat pengelolaan toko dan manajerialnya menjadi lebih mudah, tanpa perlu kamu datang ke toko untuk melakukan inspeksi dan pengarahan langsung untuk para karyawan.

Olsera bisa menjadi pilihan yang tepat. Olsera merupakan aplikasi POS yang memiliki banyak keunggulan, sehingga kamu bisa mengelola toko dua kali lebih mudah dibandingkan dengan cara manual.

Salah satu kelebihan Olsera adalah memiliki fitur yang lengkap, diantaranya pencatatan transaksi secara daring, tersedia manajemen karyawan berikut dengan absensinya, melakukan analisis laporan, hingga fitur loyalty point dan promosi untuk menarik pelanggan. Penggunaannya juga mudah karena ia bisa diaplikasikan di berbagai perangkat.

Ada beberapa kelebihan yang membuat Olsera lebih baik dibandingkan dengan aplikasi POS sejenisnya, antara lain:

1. Ia bisa digunakan untuk UMKM kelas kecil dan menengah, karena ramah pemakai. Fitur yang ada di Olsera membantu UMKM untuk go online dan mengikuti permintaan pasar yang semakin cepat.

2. Memudahkan pengguna, sebab tersedia berbagai fitur yang bisa menunjang berbagai aktivitas pelayanan dan manajerial.

3. Olsera juga fleksibel karena ia bisa digunakan di berbagai perangkat, dari Android, iOS, bahkan untuk perangkat desktop sekalipun.

Olsera juga sudah bekerja sama dengan berbagai partner belanja daring, sehingga kamu bisa melayani permintaan pelanggan untuk menggunakan metode pembayaran yang berbeda. Dengan mengetahui berbagai keuntungan tersebut, tentu kamu sudah tidak ragu lagi untuk menggunakan Olsera.



Tutorial singkat pendaftaran dan cara menggunakan olsera


Untuk bisa menggunakan Olsera, kamu harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu dengan cara mengunjungi langsung ke website resminya Olsera.

Klik tombol daftar dan isikan formulir yang tersedia dengan lengkap. Isikan Nama kamu, email, no HP, hingga password untuk keperluan login nantinya. Proses daftarnya sangat praktis dan cepat seperti mendaftar di kebanyakan jejaring sosial lainnya.

Setelah pendaftaran berhasil, dalam waktu yang singkat kamu sudah mendapatkan user dan password untuk bisa masuk ke halaman admin Olsera.

Cara menggunakan olsera sangat mudah, saat sudah login pertama kali, kamu akan mendapatkan panduan tutorial yang dijelaskan selangkah demi
selangkah sampai akhirnya bisa membuat toko online sesuai keinginanmu.

Adapun sistem software kasir Olsera sudah mendukung beragam jenis pembayaran untuk memberikan pelayanan terbaiknya kepada konsumen setia.

Saat akan melakukan transaksi pembayaran, karyawan mu bisa menawarkan kepada konsumen tentang jenis pembayaran yang diinginkan.

Mulai dari pembayaran Cash, debit, kartu kredit, voucher, hingga pembayaran e-wallet seperti OVO dan GoPay, semuanya sudah terintegrasi dan bisa di modifikasi sesuai kebutuhan. Untuk download aplikasi Olsera, Klik disini


Baca juga :