Kembali
Tips & Berita Usaha Terkini

Bikin Pelanggan Bilang 'Take My Money!' Lewat Video Review

Oleh Ridho
Share
Copy
asdasd
Bikin Pelanggan Bilang 'Take My Money!' Lewat Video Review

Untuk Kamu yang memiliki keterampilan dan keahlian dalam berbicara tentu menjadi reviewer produk adalah pilihan tepat. Review produk ini merupakan suatu kegiatan yang dilakukan seseorang dengan cara memberikan ulasan dan kemudian merekomendasikannya kepada banyak orang. Strategi membuat video review produk ini juga dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan informasi tentang suatu barang atau jasa.

Menjadi reviewer produk tentu membutuhkan kemampuan dan keahlian tersendiri. Oleh karena itu, pembuatan video review produk perlu dilakukan oleh orang profesional. Apalagi jika Kamu hendak menggunakan video review tersebut sebagai salah satu strategi pemasaran dalam meningkatkan kepercayaan pelanggan. Berikut adalah strategi pembuatan video review yang perlu diperhatikan.


Tips Membuat Video Review yang Menarik


1. Mendeskripsikan Produk atau Layanan dengan Jelas


Tips pertama yang perlu diperhatikan dalam proses pembuatan video review yaitu menyiapkan deskripsi produk atau layanan dengan jelas dan terperinci. Kamu perlu menyiapkan skrip khusus sebelum membuat video agar kalimat yang disampaikan lebih terstruktur dan mudah dipahami oleh pendengar atau calon pelanggan.

Pembahasan yang bisa dideskripsikan dalam tahap ini bisa berkaitan dengan bagian paling luar dari produk seperti menjelaskan warna, bentuk fisik dan sebagainya. Pastikan bahwa seluruh informasi penting pada produk tersampaikan dengan baik. Deskripsi yang dibuat nantinya akan memberikan pengaruh terhadap ketertarikan dan juga kepercayaan pelanggan.

2. Ulas Sisi Positif Produk


Penyampaian ulasan dalam strategi membuat video review produk ini perlu dilakukan secara objektif. Kamu bisa menjelaskan tentang seluruh sisi positif produk dan kelemahannya. Namun jangan sampai kelemahan produk justru lebih menonjol dibandingkan dengan keunggulan atau sisi positifnya. Hal ini akan mempengaruhi kepercayaan pelanggan.

Memberikan informasi secara objektif sebenarnya mampu menarik minat dan juga kepercayaan pelanggan tanpa memberikan efek kecewa setelah penggunaannya. Semakin kaya informasi yang bisa disampaikan dalam sebuah video singkat tentu akan semakin banyak menarik perhatian calon pelanggan baru untuk mencoba membeli produk.

3. Hadirkan Produk


Selain memperlihatkan sisi positif dari produk, Kamu juga perlu memperlihatkan produk kepada konsumen. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar calon pelanggan jeli dengan produk yang akan dibeli. Selain tertarik dengan keunggulan produk, calon pelanggan juga biasanya tertarik dengan packaging yang digunakan oleh produk sebagai identitas perusahaan.

Memberikan gambaran detail produk kepada calon pelanggan tentu membuat hasil video akan semakin berkesan. Tidak hanya sekedar melihat Kamu berbicara, calon pelanggan juga bisa melihat produk yang akan dibelinya. Hal ini tentu akan membuat pelanggan menjadi lebih mudah dalam mengenali produk yang dijual dan dipromosikan oleh suatu perusahaan.

4. Kesimpulan


Dalam pembuatan video review, dibutuhkan klimaks berupa kesimpulan dalam bentuk call-to-action atau mengajak konsumen membeli produk atau layanan dari suatu perusahaan. Hal ini diperlukan untuk menghilangkan kesan hard selling dalam penyampaian review. penyampaian review produk ini memang sangat mengedepankan soft selling dibandingkan hard selling.

5. Perhatikan Kualitas Video


Selain memperhatikan isi video, Kamu juga perlu memprtimbangkan kualitas videonya. Visual yang diberikan dalam proses review produk tentu akan menjadi salah satu hal yang menarik perhatian dan komentar dari banyak orang. Oleh karena itu, jangan pernah lupakan strategi membuat video review produk yang menarik satu ini untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan.

Mereview suatu produk tentu bukan suatu pekerjaan yang mudah. Kamu perlu memperhatikan kualitas ini, pengambilan gambar produk dan juga kualitas video yang dihasilkan. Visual dan penampilan video yang baik tentu akan membuat banyak orang merasa tertarik. Hal ini juga akan memberikan pengaruh positif dalam meningkatkan kepercayaan calon pelanggan.


Baca artikel lainnya: