Cara Baca Pola Konsumen Menggunakan Teknologi Big Data
Tips & Berita Usaha Terkini
Solusi Menghadapi Antrian Pelanggan di Restoran, Reservasi Solusinya!
Kedatangan banyak pelanggan di restoran tentu akan membuat Anda senang, karena itu berarti bisnis dapat melakukan penjualan dengan baik. Namun Anda perlu mengetahui tips menghadapi antrian pelanggan membludak di resto. Karena jika konsumen tidak mendapat layanan yang tepat dan harus menunggu lama, ini dapat mempengaruhi kesan mereka terhadap bisnis.
Pengalaman pelanggan yang tidak menyenangkan karena harus menunggu lama, bahkan dapat membuat mereka tidak mau kembali lagi. Untuk meminimalisir risiko tersebut, reservasi dapat menjadi solusinya. Mengimplementasikan sistem reservasi restoran akan membantu Anda mengelola antrian dengan baik. Bagaimana cara kerjanya? Yuk simak.Apa Itu Reservasi?
Mula-mula, Anda perlu mengenal terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan reservasi sebelum menerapkannya. Meskipun istilah ini sudah umum, namun tidak sedikit orang yang belum memahaminya. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), reservasi diartikan sebagai proses, pembuatan, atau cara memesan tempat maupun barang dan sebagainya kepada orang lain.Reservasi ini digunakan saat seseorang hendak memesan kamar penginapan, memesan tiket transportasi, hingga meja di restoran. Dengan melakukan reservasi di awal, maka konsumen dapat mengurangi waktu tunggu di front office sampai mengurangi risiko tidak kebagian meja di restoran.Sehingga reservasi ini dapat menjadi tips menghadapi antrian pelanggan membludak yang sangat efektif. Jika dahulu reservasi hanya dapat dilakukan melalui kunjungan langsung dan telepon, sekarang Anda bisa melakukan reservasi online melalui media sosial, email, bahkan aplikasi. Adanya layanan reservasi online membuat proses lebih praktis karena konsumen dapat memesan kapan saja dan di mana saja.Pentingnya Reservasi untuk Restoran
Seperti telah disebutkan sebelumnya, reservasi juga sering digunakan untuk meja di restoran. Sistem seperti ini memang penting bagi bisnis FnB seperti restoran maupun cafe. Dimana bisnis yang menyediakan sistem reservasi bisa lebih untung ketimbang restoran yang mengadopsi kebijakan first come first serve. Kenapa?Itu karena restoran mempunyai lebih banyak informasi untuk memanjakan para konsumen. Adanya layanan reservasi ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan yang ada di restoran. Informasi yang diberikan pelanggan saat reservasi pun dapat sangat membantu bagi pihak resto. Sehingga staf yang ada dapat mempersiapkan operasional dengan lebih baik.
Adapun manfaat dari layanan reservasi di restoran yaitu memudahkan pelanggan dalam memesan meja, mereka bisa mengetahui meja mana sajakah yang tersedia secara real time tanpa harus datang langsung ke resto. Jadi ini dapat menjadi tips menghadapi antrian pelanggan membludak, karena mereka tidak harus repot menunggu meja kosong di luar restoran lagi.
Selain itu, pelanggan perlu mengisi nomor telepon atau email saat melakukan reservasi. Hal ini dapat membantu restoran mengurangi probabilitas ketidakhadiran dari para pelanggan. Sebab pihak resto dapat mengirim pengingat kepada pelanggan agar dapat hadir tepat waktu, apalagi biasanya disediakan pula opsi pembatalan. Secara tidak langsung, ini juga dapat mengefisiensikan kerja staff.Menerapkan dan Mengoptimalkan Sistem ReservasiMelihat pentingnya sistem reservasi online, bisnis FnB patut untuk mempertimbangkannya. Pengelola perlu mengunduh dan melakukan setup sistem pada hardware yang dimiliki sebelum menerapkan, salah satunya dengan menggunakan aplikasi Olsera. Baru kemudian staf perlu mempelajari setiap detail pada sistem agar dapat menguasainya dengan baik.Untuk mengoptimalkannya, pihak pengelola dapat melakukan maintenance terhadap sumber daya internal. Dengan begitu, manfaat dari sistem reservasi tidak hanya memberikan kemudahan dan kelancaran dalam jangka waktu pendek, tapi juga waktu yang lebih panjang.
Sudah tahu bukan pentingnya sistem reservasi online di restoran? Sebenarnya bukan hanya restoran, sistem reservasi online dapat pula menjadi tips menghadapi antrian pelanggan membludak di berbagai bisnis lainnya. Dengan reservasi, konsumen tidak perlu mengantri di tempat layanan sehingga hal ini dapat meningkatkan pengalaman pelanggan. Gunakan sistem Reservasi di restoranmu dengan Olsera. Selain memberikan kemudahan mengelola antrian dengan pesan jauh-jauh hari, fitur ini juga bantu tingkatkan omset penjualan dan loyal customer, lho! Penasaran? Hubungi Tim Olsera di sini.