Kembali
Tips & Berita Usaha Terkini

Bisnis Skincare Makin Cerah, Simak Tren Bisnis Kecantikan Saat Ini!

Oleh Edelin
Share
Copy
asdasd
Bisnis Skincare Makin Cerah, Simak Tren Bisnis Kecantikan Saat Ini!

Dalam beberapa tahun terakhir, industri skincare telah menjadi salah satu bidang yang berkembang pesat di tanah air. Ada sejumlah faktor yang mendorong pertumbuhannya, seperti meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya perawatan kulit. Sehingga hal ini memunculkan peluang bisnis yang menarik.


Perlu diketahui bahwa tren kecantikan punya peran yang penting dalam pertumbuhan industri skincare tersebut. Jadi anda perlu mengetahui tren bisnis kecantikan yang ada saat ini sebelum mulai menjalankan bisnis. Seperti apa? Yuk simak ulasannya berikut ini.

Tren Kecantikan Terbaru

1. Mengutamakan Penampilan Natural

Jika di tahun-tahun sebelumnya banyak orang yang suka mengeksplorasi warna dan tekstur pada riasan mereka, maka saat ini masyarakat cenderung menyukai tampilan natural. Masyarakat semakin sadar bahwa tubuh setiap orang itu berbeda, baik dalam hal bentuk maupun warna. Semua itu lumrah, sehingga praktik keseragaman fisik yang dulu dianggap sebagai standar kecantikan mulai terhapus. 

Dibandingkan mengubah tampilan atau menutupinya, konsumen semakin tertarik untuk menonjolkan keunikan fisik masing-masing. Dengan natural look yang semakin dianggap sebagai hal yang premium, anda dapat mengeluarkan produk kecantikan yang mampu mendukung kebutuhan tersebut. 

2. Lebih Personal

Tak hanya mengutamakan penampilan natural, masyarakat juga cenderung memilih produk kecantikan yang sesuai kebutuhan pada dirinya. Jadi tidak hanya fokus pada produk yang memberikan hasil tampilan lebih menarik, namun benar-benar produk yang mampu menjawab kebutuhan dari masalah kulit yang dialami.

Berdasarkan tren bisnis tersebut, anda dapat menjual banyak produk yang sejenis sekaligus. Misalnya produk facial wash, anda bisa menyediakan facial wash khusus untuk kulit kering, facial wash khusus kulit berminyak, facial wash yang aman bagi kulit sensitif, dan lain sebagainya.

3. Sustainability

Pengertian sustainability secara harfiah adalah berkelanjutan. Itu berarti sesuatu dapat tetap bertahan dalam jangka yang panjang. Produk yang sustainable kini semakin digemari oleh masyarakat karena lebih ramah lingkungan. 

Oleh karena itu, bisnis dapat menggunakan bahan-bahan alami untuk menciptakan produk kecantikan agar dapat mengurangi dampak negatif pada lingkungan. Selain membantu menjaga lingkungan, maka anda pun dapat meningkatkan citra positif di mata konsumen.

Praktik produksi yang bertanggung jawab dan mematuhi standar keberlanjutan, akan membuat pelanggan lebih percaya terhadap produk anda. Selain dari bahan-bahannya, anda juga dapat memproduksi kemasan skincare yang ramah lingkungan.

4. Skin Minimalist

Tidak bisa dipungkiri bahwa segala sesuatu sekarang memang sudah serba cepat. Dengan lingkungan masyarakat yang sejak lahir sudah disuguhi serba instan, mereka pun ingin mencapai sesuatu dengan instan pula. Tidak terkecuali saat melakukan perawatan kulit sehari-hari.

Orang maunya produk yang multifungsi agar dapat mempersingkat rangkaian perawatan kulit. Kebutuhan inilah yang perlu dijawab oleh para pelaku bisnis di bidang kecantikan. Bagaimana perusahaan dapat menciptakan produk skincare yang efektif dan aman, serta mampu memastikan bahwa pelanggan memahami cara terbaik untuk memakainya.

5. Wellness Tourism

Yang dimaksud dengan wellness tourism adalah perjalanan yang berfokus pada perawatan diri, untuk mencapai keseimbangan dan kesejahteraan. Konsep traveling seperti ini mulai dilirik oleh masyarakat. Meskipun traveling masih menjadi sebuah kebutuhan yang diprioritaskan oleh Milenial dan Gen Z, namun mereka tidak lagi fokus pada kuantitas.

Ketimbang terburu-buru dengan itinerary yang padat, banyak yang lebih suka mencari lokasi liburan dengan aktivitas wellness seperti yoga dan spa. Dari tren ini, industri kecantikan dapat melebarkan sayapnya dengan cara menghadirkan salon spa yang menawarkan berbagai produk perawatan diri. 

Itu dia sejumlah tren bisnis kecantikan terbaru yang ada saat ini. Tertarik memulai bisnis di bidang kecantikan? Anda dapat memanfaatkan tren yang ada untuk menghadirkan produk atau layanan yang dibutuhkan oleh konsumen. Yuk mulai sekarang juga menggunakan Aplikasi Kasir Olsera ya karena bisa untuk segala jenis usaha Anda! Mau informasi lebih lanjut? Tanya Tim Olsera yuk!