Kembali
Tips & Berita Usaha Terkini

Tingkatkan Eksistensi Bisnis F&B Kekinian

Oleh Yoga
Share
Copy
asdasd
Tingkatkan Eksistensi Bisnis F&B Kekinian



Bisnis food and beverage (F&B) kini sudah semakin menjamur di berbagai tempat. Kebutuhan akan pangan yang tinggi menjadikan bisnis ini semakin mudah ditemui. Apalagi jika disertai dengan berbagai teknologi kasir pintar yang kerap ditemui di berbagai restoran kekinian, tentunya akan membuat siapa pun menjadi tergerak memulai bisnis F&B.

Apa Itu Bisnis F&B
Di kota-kota besar, bisnis F&B semakin mudah dijangkau. Menyasar pasar kalangan muda seperti mahasiswa dan pekerja kantoran, bisnis berupa cafe dan resto kekinian semakin masif menjalankan konsep kekinian yang lain daripada yang lain.

Sesuai namanya, bisnis F&B akan senantiasa menyediakan makanan dan minuman di dalam satu toko mereka. Menu-menu yang disediakan juga tidak cuma sekedar menu-menu pasaran. Semuanya dikemas sedemikian rupa sehingga tidak cuma menarik minat pengunjung, namun juga dapat diunggah ke sosial media sebagai wadah promosi secara mudah dan menjangkau semua pihak.

Terlebih di era perkembangan sosial media terkini, tentunya restoran dengan tampilan instagrammable semakin dilirik dan dibuat untuk semakin memikat pengunjung. Tidak jarang konsep-konsep tertentu seperti cafe atau resto yang bernuansa luar negeri atau berada di tengah hutan maupun sawah menjadi salah satu senjata dalam meningkatkan penjualan.

Hal Penting yang Sering Disepelekan
Selama ini, bisnis kuliner seperti ini kerap dipandang menjadi bisnis yang paling menguntungkan. Yang terpenting adalah adanya inovasi dan kreativitas dalam pengolahan makanan, minuman, serta penyediaan tempat. Padahal, ada hal lain yang juga tidak kalah penting sehingga bisnis tersebut dapat berjalan dengan baik dan berkelanjutan.

Salah satu hal yang dimaksud namun sering kali disepelekan adalah kemampuan manajerial. Komunikasi antar pegawai menjadi hal yang sangat penting mengingat bisnis ini tidak hanya dijalankan oleh satu orang namun harus benar-benar terintegrasi satu sama lain dalam satu tim.

Sejumlah kemajuan terkini seperti sistem kasir pintar menjadi salah satu cara mudah untuk bisa menghindari tingkat kesepelean manajemen tim, terutama yang berhubungan dengan keuangan secara langsung. Apalagi seperti sudah rahasia umum, masalah uang merupakan hal yang sensitif, terutama dalam bisnis.

Pondasi Penting Meningkatkan Eksistensi
Eksistensi sebuah bisnis amat diperlukan, baik untuk meningkatkan pundi-pundi keuntungan maupun berdampak luas pada semua stakeholder dan orang-orang yang menggantungkan hidupnya dari bisnis tersebut. Apalagi di dalam bisnis kuliner, beberapa pondasi penting yang dapat dipraktikkan


  • Konsistensi rasa
Berbicara mengenai produk kuliner tentu yang paling teringat adalah rasa. Semenarik apapun makanan dan minuman yang disajikan namun rasanya hambar, tentu tidak akan menarik minat para pengunjung.

Anda tidak hanya perlu mempertahankan cita rasa, namun dapat meningkatkannya dengan menambah inovasi dan variasi makanan yang berbeda. Tidak lupa, selalu pertahankan bumbu rahasia masakan Anda ya!

  • Pelayanan terbaik
Pengunjung juga akan senantiasa melihat bagaimana pelayanan yang diberikan oleh pihak restoran. Karyawan yang ramah, manajemen komunikasi yang baik, serta pencatatan transaksi yang jujur tentunya akan membuat pengunjung menjadi semakin nyaman. Apalagi jika menggunakan sistem kasir pintar sehingga tidak ada lagi sistem pelayanan kasir yang terbengkalai.

  • Kebersihan
Hal yang juga mutlak untuk selalu diterapkan adalah kebersihan pada area resto maupun pada alat-alat makan yang digunakan. Tempat yang kotor dan alat makan yang kurang bersih tentunya akan menimbulkan kesan jijik sehingga akan membuat pengunjung merasa trauma untuk datang kembali dan bersantap di restoran Anda tersebut.

  • Keunikan dari restoran
Bisnis restoran yang unik dan lain daripada yang lain sudah pasti akan menjadi hal yang paling diingat oleh para pengunjung. Oleh karenanya, ketika Anda ingin mendirikan sebuah restoran, pikirkan terlebih dahulu konsep yang akan digunakan. Bahkan ketika restoran sudah berdiri, konsep tersebut dapat dipertahankan maupun ditingkatkan.

Keunikan tidak hanya terlihat dari tempat, namun juga dari makanan yang Anda sajikan. Menggunakan nama-nama yang terkesan nyeleneh biasanya akan sangat menarik minat. Inovasi dari alat-alat makan yang digunakan pun juga dapat menjadi memori tersendiri bagi para pengunjung.

  • Komunikasi yang baik antara teman kerja
Manajemen karyawan adalah hal penting yang juga harus selalu dijaga supaya bisnis tetap berjalan dengan baik. Sudah banyak pemberitaan bisnis yang gagal dan terpecah karena tidak adanya komunikasi yang terjalin antara teman dalam satu bidang pekerjaan.

Salah satu contohnya, kamu bisa menggunakan aplikasi kasir pintar Olsera. Teknologi ini akan memudahkan integrasi antara pelayan, karyawan dapur, hingga kasir sehingga meminimalisir terjadinya kesalahpahaman dalam mengelola pesanan. Dengan begitu, kenyamanan customer akan semakin meningkat pesat.

Dengan menggunakan aplikasi kasir Olsera, kamu juga bisa memudahkan transaksi pembayaran dengan menggunakan dompet digital seperti OVO, GoPay, LinkAja!, DANA, ShopeePay, BCA Mobile, Bank BRI, BNI, Mandiri, OCBN  Bank, Permata Bank, Panin Bank, dan Danamon. Seperti kita ketahui bahwa sistem pembayaran cashless (tanpa uang tunai) sudah menjadi tren di negara-negara maju termasuk Indonesia.

Pembayaran yang praktis, aman dan cepat tentunya akan lebih disukai oleh banyak orang, dan itu semua bisa kamu dapatkan jika menggunakan aplikasi kasir online Olsera. Yuk gabung bersama Olsera dan dapatkan berbagai fasilitas terbaik untuk menunjang kebutuhan usaha kamu. Download aplikasi Olsera, Klik disini

Baca juga :