Kembali
Tips & Berita Usaha Terkini

Antisipasi Kesalahan Manusia dan Penipuan untuk UMKM

Oleh Della - Marcomm
Share
Copy
asdasd
Antisipasi Kesalahan Manusia dan Penipuan untuk UMKM

Human error atau kesalahan manusia dianggap sebagai satu hal yang tidak bisa dihindari dalam bisnis. Permasalahan ini seringkali mendatangkan dampak yang cukup besar terhadap performa bisnis. Oleh karena itu, pebisnis perlu melakukan sesuatu untuk bisa memastikan pengurangan kesalahan manusia dan penipuan dalam setiap proses berbisnis.

Meskipun dianggap lumrah, namun hal ini perlu dikurangi atau bahkan dihindari untuk mengurangi kemungkinan buruk terjadi pada bisnis. Mengetahui cara untuk mengurangi kekeliruan akibat human error dalam bisnis perlu segera diketahui. Sebagai jawabannya, Kamu bisa menyimak ulasan berikut ini untuk bisa mengambil tindakan lebih cepat. 


Tips Mengurangi Kekeliruan dalam berbisnis


1. Mengidentifikasi Masalah


Langkah pertama yang paling benar untuk dilakukan yaitu dengan mengidentifikasi masalahnya. Kamu perlu mengetahui faktor apa yang membuat orang sering melakukan kesalahan dalam lingkungan kerja. Kumpulkan setiap data kesalahan mulai dari kapan, dimana dan dalam konteks apa kesalahan tersebut terjadi dalam proses berbisnis.

Melalui hal tersebut, maka Kamu akan mendapatkan hasil analisis dan menemukan akar penyebab kesalahan. Cara ini bisa dilakukan dengan melakukan wawancara kepada setiap karyawan yang terlibat. Carilah pola atau kecenderungan yang menunjukkan penyebab dari adanya kesalahan seperti kelelahan kerja, prosedur atau kurangnya pelatihan.

2. Memanfaatkan Teknologi RPA


Cara berikutnya yang bisa dilakukan untuk pengurangan kesalahan manusia dan penipuan yaitu dengan menggunakan teknologi RPA atau aplikasi kasir. Teknologi ini merupakan sistem yang mampu bertugas untuk mengotomatisasikan setiap tugas-tugas berulang. Tugas berulang ini seringkali rentan mengalami kesalahan akibat human error seperti karena kelelahan atau bosan.

Sedangkan jika tugas dilakukan dengan teknologi RPA maka akan diotomatisasi oleh robot yang tidak memiliki rasa bosan atau lelah. Penggunaan RPA ini juga dianggap mampu membantu untuk efisiensi operasional karena tidak memakan waktu. Pekerjaan juga bisa dilakukan dengan cepat dan akurat menggunakan bantuan teknologi RPA dan POS ini.


3. Memberikan Pelatihan Pada Karyawan


Perusahaan atau pebisnis juga bisa mengatasi permasalahan kesalahan manusia dan penipuan ini dengan melakukan pelatihan rutin. pelatihan ini akan membantu karyawan dalam mengembangkan kemampuannya sesuai dengan perkembangan teknologi terkini. Pelatihan yang dipilih juga harus sesuai dengan kebutuhan spesifik pekerjaan karyawan.

Beberapa pelatihan yang bisa dilakukan yaitu pelatihan teknis, soft skill dan juga prosedural yang relevan dengan tugas keseharian karyawan. Setelah pelatihan selesai, lakukan evaluasi untuk mengukur seberapa efektif pelatihan yang sudah diadakan untuk peningkatan kinerja karyawan. Kamu bisa memberikan umpan balik untuk meningkatkan program pelatihan berikutnya.

4. Melakukan Evaluasi Berkala


Terakhir, pebisnis bisa melakukan evaluasi berkala untuk mengatasi masalah kinerja karyawan ini. evaluasi yang dilakukan akan membantu untuk memudahkan proses identifikasi area yang memerlukan perbaikan dan mengurangi kesalahan. Evaluasi yang dilakukan ini yaitu untuk menilai bagaimana karyawan dalam menyelesaikan tugas secara efisien.

Pengurangan kesalahan manusia dan penipuan ini bisa dilakukan dengan mudah melalui tahap evaluasi. Hasil dari proses evaluasi ini bisa digunakan untuk mengembangkan rencana tindak lanjut. Sebagai solusi permasalahannya bisa dilakukan pelatihan tambahan, implementasi alat atau teknologi baru seperti aplikasi kasir atau mengubah proses kerja.

Empat cara yang disebutkan di atas dapat mengatasi permasalahan human error dengan lebih cepat dan praktis. Namun, untuk bisa lebih menghindarinya, penggunaan teknologi terbaru seperti software point of sale sangatlah disarankan. Berbagai jenis pekerjaan yang dikerjakan secara berulang dapat dilakukan dengan lebih cepat dan efisien sehingga mampu meminimalisir kekeliruan dalam kerja.

Olsera hadir sebagai solusi yang tepat dengan fitur pembayaran digital yang terjamin keamanannya. Olsera memastikan setiap transaksi tercatat otomatis dan aman, sehingga memudahkan pebisnis dalam memantau transaksi dan mengurangi potensi kesalahan. Dengan Olsera, bisnis Anda akan lebih terstruktur dan efisien, memberikan kepercayaan lebih kepada pelanggan. Tertarik menggunakan Olsera? Yuk, hubungi Tim Olsera sekarang.