Pertama di Indonesia, OlseraPOS merilis mesin kasir anyar Sunmi T1 Mini
Oleh Aldo
Share
Pertama di Indonesia, OlseraPOS merilis mesin kasir anyar Sunmi T1 Mini
Olsera Sunmi T1 Mini menjadi Solusi Terbaik untuk Pemilik Usaha yang mencari solusi mesin kasir untuk pembayaran yang portable dan berlayar lega. Perangkat berdimensi layer tablet 10 inch ini memiliki prosesor delapan inti dan memori 8GB, sehingga sangat mumpuni untuk menjalankan aplikasi kasir OlseraPOS dengan sangat mulus.
Ditambah desain yang elegan dan built up yang berkualitas, para pengguna OlseraPOS dipastikan semakin percaya diri dan bergengsi. Mari kita kupas spesifikasi hardware baru dari OlseraPOS ini.
Fungsi yang sangat Lengkap dan Mudah digunakan
Sunmi T1 Mini hadir untuk Anda pemilik bisnis yang ingin mesin kasir berkualitas, design yang menarik, dengan kenyamanan pakai yang tinggi, dan serta mendukung software POS Olsera kesayangan Anda. Mesin kasir Sunmi T1 Mini sangat cocok digunakan di kasir karena telah dilengkapi dengan layar 10 inch beroperasikan Android, printer thermal built in 58 mm, serta layar tampilan harga yang menghadap pelanggan. Wooww…
Processor kencang dari Qualcomm Snapdragon
Anda tentu tahu bahwa Snapdragon adalah processor yang paling banyak diandalkan oleh smartphone-smartphone Android premium hingga hari ini. Di samping karena performa yang tinggi, processor ini juga hemat daya. Penerapan processor ini ke perangkat Sunmi T1 Mini menjadikannya salah satu mesin kasir yang paling bandel untuk digunakan
Sempurna untuk operasional yang portable namun tetap aman dan premium
Banyak pemilik toko terkadang harus berpindah-pindah lokasi, sehingga kebutuhan perangkat yang portable menjadi kebutuhan penting. Walau demikian, terkadang menggunakan tablet atau gadget biasa menjadi kurang aman untuk ditinggal. Sunmi T1 mini menjadi solusi terbaik dalam hal ini.
Pertama kali di Indonesia, dihadirkan oleh OlseraPOS
Sunmi T1 Mini kini bekerja dengan baik dalam menjalankan software kasir OlseraPOS kasir yang sudah dipercaya ribuan UMKM.
Kami mendengar masukan dan kebutuhan Anda, maka secara resmi mesin kasir Android Sunmi T1 Mini menjadi salah satu opsi perangkat handal yang didukung OlseraPOS untuk pengembangan-pengembangan ke depan.
Spesifikasi Umum
Untuk melihat spesifikasi umum dari Sunmi T1 Mini, silakan merujuk pada detil di bawah.
Bagaimana untuk memesan?
Olsera POS menawarkan T1 Mini dalam 2 Pilihan .
1. Hardware Only (khusus pelanggan yang telah menggunakan OlseraPOS)
Gak mau ribet? Langsung daftarkan identitas dan toko Anda di sini : www.olsera.com/id/sign-up dan tim kami akan menghubungi Anda untuk mulai memberikan konsultasi gratis.