Kembali
Tips & Berita Usaha Terkini

8 Tips Menerapkan Omnichannel Marketing dalam Menjalankan Bisnis

Oleh Aan Marcom
Share
Copy
asdasd
8 Tips Menerapkan Omnichannel Marketing dalam Menjalankan Bisnis

Strategi marketing omnichannel kini telah menjadi tren di kalangan para pebisnis. Bahkan bisa dibilang bahwa omnichannel inilah yang sekarang dimanfaatkan sebagai strategi utama pada hampir semua bisnis. Bagi anda yang belum menggunakan strategi tersebut dalam menjalankan bisnis, yuk simak tips menerapkan omnichannel marketing berikut ini.

Pengertian Omnichannel dan Fungsinya


Sebelum memahami lebih lanjut tips menerapkan strategi marketing omnihannel dalam menjalankan bisnis, mari membahas terlebih dahulu mengenai pengertian dan fungsi dari omnichannel itu sendiri. Mengetahuinya akan memantapkan diri anda untuk menggunakan strategi marketing tersebut.

Jadi, omnichannel sejatinya berasal dari kata ‘Omnis’ yang mempunyai arti universal. Lebih luas, omnichannel didefinisikan sebagai saluran komunikasi yang bersifat universal dengan mengkombinasikan berbagai jenis saluran dalam satu bentuk interface. Strategi lanjutan dari multichannel ini dulunya diterapkan secara eksklusif untuk bisnis ritel.

Dan seiring berjalannya waktu, strategi tersebut menjadi model operasional yang sukses di berbagai industri. Pasalnya metode komunikasi yang terpadu seperti ini mampu membangun hubungan baik antara konsumen dengan brand. Memungkinkan pelanggan untuk memesan produk dengan cepat kapan saja dan di mana saja.

Di lain sisi, tips menerapkan omnichannel marketing juga memungkinkan pemilik bisnis menerima pesanan dari customer dengan mudah. Adapun tiga fungsi utama dari omnichannel ini yaitu mengintegrasikan berbagai channel, memperoleh data dan menciptakan strategi yang memaksimalkan penjualan, serta memberikan pengalaman menyenangkan bagi konsumen.

Lebih dari itu, omnichannel yang mampu menggabungkan antara online dan offline mampu membantu bisnis semakin unggul dalam persaingan. Karena saat ini pelanggan memang mencari opsi opsi pemesanan yang nyaman, baik secara daring maupun luring. Dengan begitu brand akan mampu membangun loyalitas pelanggan lama, menjangkau pelanggan baru, serta menciptakan aliran pendapatan tambahan.

Tips Menerapkan Strategi Marketing Omnichannel

  • Memahami Konsumen Anda

Ketika hendak menerapkan omnichannel dengan harapan memaksimalkan omset penjualan, maka penting bagi pelaku bisnis untuk memahami konsumennya. Caranya yaitu dengan menganalisa perilaku customer. Perilaku customer yang dimaksud di sini yaitu bagaimana cara mereka memilih dan membeli produk.

Karena setiap individu umumnya mempunyai kecenderungan berbeda dalam berbelanja. Jadi tugas para pelaku bisnis adalah untuk memahami karakteristik target market mereka. Dari analisa yang diperoleh, nantinya anda bisa memanfaatkan data tersebut untuk mengorganisasi dan meningkatkan strategi bisnis. Tujuannya tidak lain adalah mendapat kepercayaan dan kepuasan berbelanja dari pelanggan.

  • Mengutamakan Pengalaman Konsumen

Inti dari strategi omnichannel adalah berfokus pada pengalaman konsumen. Karena pengalaman berbelanja customer adalah aspek penting yang dapat mempengaruhi penjualan bisnis. Sebab menurut beberapa penelitian, menunjukkan bahwa pendapatan suatu usaha umumnya diperoleh paling banyak dari pelanggan setia yang melakukan repeat order.

Itulah kenapa penting untuk mengutamakan pengalaman konsumen agar mereka bersedia terus membeli produk anda, dan tidak beralih ke kompetitor. Dalam hal ini anda perlu membangun rencana yang rinci guna memberikan pengalaman yang menyenangkan. Misalnya dengan menyajikan fitur dan layanan yang dapat memudahkan pelanggan mencukupi kebutuhannya.

  • Segmentasikan Customer

Tips menerapkan omnichannel marketing berikutnya yaitu dengan melakukan segmentasi konsumen. Segmentasi customer adalah metode pengelompokkan atau pemisahan kelompok yang berbeda dengan tujuan menarik konsumen lebih banyak. Umumnya, segmentasi akan dilakukan berdasarkan perilaku konsumen, kebutuhan, karakteristik, dan lain lain.

Dengan melakukan segmentasi customer, anda berpeluang menyajikan pengalaman yang dipersonalisasi bagi setiap jenis konsumen. Karena setiap orang pada dasarnya senang jika dispesialkan, tentu memberikan pengalaman belanja yang dipersonalisasi akan menjadi hal yang menyenangkan bagi pelanggan.

  • Personalisasi Semua Platform

Dalam omnichannel marketing, anda juga perlu melakukan personalisasi semua platform di samping segmentasi customer. Tujuannya sama seperti sebelumnya, yaitu memberikan pengalaman personal untuk para pelanggan. Karena pengalaman personal seperti ini akan membuat pengalaman berbelanja menjadi lebih menyenangkan, dan secara tidak langsung mampu meningkatkan penjualan.

Itu karena personalisasi semua platform memungkinkan anda dapat mengantisipasi semua kebutuhan dari setiap konsumen. Semakin baik brand mampu memenuhi kebutuhan pelanggan, maka akan semakin tinggi pula tingkat loyalitas mereka. Upayakan mengasah pengalaman berbelanja yang berbeda, meningkatkan kepuasan berbelanja, penuhi kebutuhan konsumen, dan dorong pembelian berulang.

  • Maksimalkan Identitas Brand

Memaksimalkan identitas brand anda dapat menjadi tips menerapkan omnichannel marketing dalam menjalankan bisnis. Ini akan membuat strategi omnichannel anda berjalan lebih baik. Karena tidak bisa dipungkiri bahwa reputasi brand termasuk sebagai salah satu faktor pertimbangan bagi konsumen dalam memilih tempat mereka berbelanja.

Meskipun saat ini semakin banyak pelaku bisnis yang tidak berupaya maksimal dalam memperjuangkan identitas merek, namun brand guideline adalah hal yang penting. Anda bisa membantu reputasi dan identitas brand melalui berbagai konten kreatif di seluruh channel. Ini nantinya akan mendorong konsumen di berbagai lini platform untuk lebih peduli dan mengenal produk.

  • Pakai Alat Bantu Otomasi Marketing

Sekarang sudah bukan zamannya operasional bisnis dilakukan secara manual. Jika ingin bertahan di tengah persaingan yang ketat seperti saat ini, maka anda membutuhkan alat bantu yang dapat mengoptimasi strategi marketing. Khususnya alat bantu yang sesuai dengan karakteristik bisnis anda. Mulai dari perencanaan, implementasi, sampai pemasaran itu sendiri.

Dengan menggunakan alat bantu otomasi marketing seperti itu, maka jalannya operasional bisnis pun akan lebih lancar dan anda dapat mengelola transaksi dengan mudah. Misalnya dengan menggunakan sistem POS (point of sale) sebagai alat bantu yang mendukung strategi omnichannel. Namun pastikan anda sudah menganalisis fiturnya secara lengkap agar penggunaannya lebih optimal.

  • Menjadikan Bisnis Bersifat Customer Centric

Strategi marketing saat ini memang kebanyakan berorientasi terhadap konsumen. Jadi anda pun sebaiknya mencoba menjadikan bisnis bersifat customer centric sebagai tips menerapkan omnichannel marketing. Yang dimaksud disini yaitu brand melakukan pendekatan yang sepenuhnya fokus ditujukan kepada pelanggan.

Dimana tips tersebut dirancang dengan melakukan penyesuaian terlebih dahulu terhadap minat dan keperluan para pelanggan. Sehingga karyawan anda pun perlu mendapat pelatihan khusus untuk menghadirkan pelayanan yang konsisten dan terpadu bagi setiap customer. Sebab pelayanan yang memuaskan seringkali menjadi alasan kenapa konsumen kembali di kemudian hari.

  • Gunakan Data dan Matrik yang Tepat

Dalam menyusun strategi bisnis, anda membutuhkan data yang akurat dan valid. Dan dengan pemanfaatan yang tepat, maka data ini pun bisa digunakan untuk meminimalisir churn rate (persentase pelanggan memutus hubungan dengan sebuah bisnis). Bahkan anda dapat menyusun strategi marketing yang optimal untuk meningkatkan penjualan usaha.

Agar memperoleh data yang akurat dan valid seperti itu, tips menerapkan omnichannel marketing yaitu dengan menggunakan alat yang sesuai. Misalnya anda dapat menggunakan sistem kasir yang tepat untuk menggambarkan bagaimana transaksi berlangsung dalam bisnis. Sehingga anda bisa menjadikannya data sebagai dasar mengambil langkah atau strategi terbaik kedepannya.

Demikian tips yang harus dilakukan dalam menerapkan omnichannel marketing. Tren strategi marketing ini memang semakin diminati oleh para pelaku bisnis, karena terbukti efektif dan efisien digunakan di era modern. Untuk menunjang strategi tersebut, anda bisa menggunakan layanan Olsera POS yang telah dilengkapi fitur omnichannel untuk mengintegrasikan berbagai kanal belanja.

Gunakan sekarang juga kesempatan untuk melancarkan dan memudahkan bisnis Anda dengan Olsera.  Daftarkan toko anda dan nikmati segala fitur yang ada di Aplikasi Kasir Olsera. Lebih mudah, menguntungkan dan praktis dengan satu solusi dalam berbisnis memakai Aplikasi Kasir Pintar dari Olsera POS.