Kembali
Tips & Berita Usaha Terkini

5 Tips Membuat Deskripsi Produk Olshop yang Menarik dan Menjual

Oleh Aan Marcom
Share
Copy
asdasd
5 Tips Membuat Deskripsi Produk Olshop yang Menarik dan Menjual

Anda pasti selalu menemukan deskripsi produk pada setiap penjualan online, baik itu melalui marketplace ataupun sosial media. Sebab selain foto produk, deskripsi ini dapat menjadi senjata pamungkas dalam menarik minat pembeli dan menghasilkan penjualan. Jadi bagi anda yang baru memulai bisnis online, yuk simak tips membuat deskripsi produk yang menarik.


Cara Membuat Deskripsi Produk yang Menarik

  • Mengenal Target Konsumen

Mengenal lebih jauh target konsumen anda merupakan hal penting sebelum menuliskan deskripsi produk. Memahami buyer persona atau karakter calon konsumen anda bisa dilakukan mulai dari apa yang mereka butuhkan, interest mereka, hingga seberapa sering mereka mengunjungi media sosial atau website anda.

Bahkan bagus jika anda bisa mengenali bagaimana gaya bahasa yang tepat untuk membangun komunikasi positif dengan target konsumen. Umumnya, gaya bahasa ini sendiri dapat disesuaikan dengan brand image yang ingin anda ciptakan di mata konsumen, selera humor mereka, atau usianya. Sehingga nantinya deskripsi produk dapat menggunakan gaya bahasa tersebut.

  • Berfokus pada Manfaat Produk

Tips membuat deskripsi produk berikutnya yaitu berfokus pada manfaat produk. Karena banyak penjual yang hanya berfokus pada penjelasan fitur di deskripsi produk mereka. Padahal manfaat adalah aspek yang akan diperhatikan pertama kali oleh calon customer. Dan perlu diketahui bahwa manfaat dan fitur adalah dua hal yang berbeda.

Manfaat di sini adalah sesuatu yang bisa diperoleh konsumen ketika mereka menggunakan produk anda. Sementara fitur yaitu segala sesuatu yang dimiliki oleh produk. Jadi fitur biasanya dapat menjadi hal kesekian yang dilihat konsumen. Mereka lebih peduli mengenai apa yang bisa mereka dapatkan dari produk tersebut.

  • Gunakan Bahasa yang Natural

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, anda bisa menggunakan gaya bahasa yang disesuaikan dengan beberapa hal seperti usia konsumen atau brand image yang ingin diciptakan. Kendati demikian, tetap gunakan bahaya yang natural selama penulisan deskripsi produk ini.

Karena pada dasarnya penulisan deskripsi produk tersebut tidak harus terlalu formal. Tips membuat deskripsi produk yaitu memakai bahasa yang mudah dimengerti oleh berbagai lapisan masyarakat. Jadi sebaiknya hindari menggunakan bahasa daerah atau bahasa yang terlalu baku, karena tidak semua market anda mungkin memahaminya.

  • Pakai Kosakata yang Lebih Variatif

Meskipun anda dianjurkan untuk menggunakan bahasa yang natural dan mudah untuk dipahami, namun bukan berarti anda hanya bisa memakai kosakata yang itu itu saja. Karena semakin variatif kosakata yang dipilih maka akan semakin bagus. Ini akan membuat tulisan pada deskripsi produk menarik untuk dibaca.

Dengan begitu calon konsumen dapat mengetahui apa manfaat dari produk yang anda tawarkan sekaligus fitur fitur yang ada pada produk tersebut. Sehingga bukan tidak mungkin apabila mereka akan melakukan pembelian terhadap produk ini. Itulah kenapa teknik copywriting memang menjadi hal penting dalam penulisan deskripsi produk.

  • Gunakan Kata Kunci SEO

Berikutnya, tips membuat deskripsi produk online shop yakni menggunakan kata kunci SEO. Tujuannya adalah untuk memudahkan calon pembeli menemukan produk anda di mesin pencari. Baik itu anda berjualan di marketplace ataupun di website pribadi, cara ini sangat dianjurkan. Dan untuk menemukan keyword yang tepat, kini suda ada banyak tools keyword yang bisa anda manfaatkan.

Menuliskan deskripsi produk sangat penting pada bisnis online shop. Mengingat bahwa calon konsumen tidak bisa langsung melihat produk anda, maka mereka akan mencari tahu lebih jauh mengenai produk melalui deskripsi ini. Jika anda ingin lebih sukses dalam menjalan bisnis online kedepannya, cobalah menggunakan software akuntansi untuk menunjang pengelolaan usaha.

Yuk, pakai Olsera POS sekarang dan nikmati semua kemudahan bertransaksi dan pengelolahan bisnismu semakin profesional.  Daftarkan  sekarang juga untuk menjadi bagian dari bisnis tangguh bersama OlseraPOS. 

Aplikasi Pintar Olsera jini juga bisa didapatkan di Playstore dan Appstore, yuk cobain sekarang dengan klik disini

Baca Juga :